Sandi soal ke PPP: Saya Hari Ini Masih Kader Gerindra, Tunggu Habis Lebaran

Menparekraf, Sandiaga Uno, saat berkunjung ke desa wisata Lubok Sukon di Aceh Besar. Foto: Zuhri Noviandi/kumparan

Kabar soal Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Uno, bakal pindah ke PPP semakin menguat. Kepindahan Menparekraf tersebut juga telah mendapat lampu hijau dari Ketua Umum Partai, Prabowo Subianto.

Menanggapi hal itu, Sandiaga menyatakan hingga saat ini dirinya masih sebagai kader Partai Gerindra. Ia menghargai masukan dan juga pemikiran yang telah disampaikan Gerindra maupun PPP.

“Saya sebagai kader Gerindra masih sampai hari ini. Tentunya, sekali lagi kita bersabar menunggu proses karena kita harus menjaga etika politik kita, harus pastikan bahwa politik kita ini semuanya berjalan sesuai dengan kesantunan,” kata Sandi saat melakukan kunjungan kerja ke Aceh, Kamis (14/4).

Soal restu dari Prabowo untuk pindah ke PPP, Sandiaga tak menjawab eksplisit. Dia hanya menyebut Prabowo adalah sosok negarawan yang ia kagumi dan hormati.

“Apa yang menjadi masukan daripada beliau, pemikiran-pemikiran, dan pandangan beliau tentunya menjadi masukan bagi saya untuk melangkah ke depan,” ujarnya.

Menparekraf, Sandiaga Uno, saat berkunjung ke desa wisata Lubok Sukon di Aceh Besar. Foto: Zuhri Noviandi/kumparan

Sandiaga mengungkapkan keputusan untuk pindah ke PPP adalah hal sangat berat yang harus diambil. Di sisa sepuluh hari terakhir bulan suci Ramadhan, dirinya akan meminta petunjuk untuk mematangkan sikap dan pilihan.

“Saya akan salat istikharah dan fokus kepada sepuluh hari terakhir di bulan suci Ramadhan ini untuk mendekatkan diri, meningkatkan takwa,” tuturnya.

Karena itu, Sandiaga meminta semua pihak untuk bersabar, soal keputusannya apakah akan berlabuh ke PPP akan diumumkan setelah lebaran.

“Nanti saat waktunya sudah tepat insyaallah habis lebaran kita tunggu keputusan finalnya, dan ini semua terbaik untuk masyarakat,” – Sandiaga Uno.

“Jadi beberapa hari ke depan ini kita akan bertafakur, teman-teman harus sabar nanti akan disampaikan di saat yang tepat. InsyaAllah setelah lebaran,” tegas Sandiaga.

Comments are closed.
Generated by Feedzy